test

News

Kamis, 3 September 2020 16:46 WIB

Ruang Produksi Pabrik Botol di Cakung Terbakar

Editor: Hadi Ismanto

Pihak kepolisian tengah meninjau bekas kebakaran pabrik botol di Cakung (Foto: PMJ News)

PMJ - Sebuah pabrik pembuatan botol di kawasan Cakung, Jakarta Timur terbakar, Kamis (3/9) pagi. Api yang melahap ruang produksi ini diduga berasal dari suhu tungku pemanas yang berlebihan.

Kapolsek Cakung Kompol Satria Darma mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi pada pukul 07.30 WIB. Saat itu akan dilakukan pergantian tungku/furnish peleburan.

"Saat penggantian, tungku dalam keadaan kosong dan pada saat pengosongan terjadi letupan dan menimbulkan lidah api ke bagian atap bangunan," ungkap Kompol Abdul Rasyid saat dikonfirmasi, Kamis (3/9/2020).

Pihak kepolisian tengah meninjau bekas kebakaran pabrik botol di Cakung (Foto: PMJ News)

Para pekerja yang mendengar suara letupan dan melihat api menjalar langsung mencoba memadamkan api. Tak lama berselang, mobil damkar tiba di lokasi. Sehingga kobaran api dapat dikuasai.

"Petugas damkar berhasil memadamkan api. Selanjutnya, dilakukan sweeping dan pendinginan," ujarnya.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran ini. Api berhasil dipadamkan pukul 08.15 WIB. "Untuk angka kerugiannya belum dapat diperkirakan," tukasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT