test

News

Jumat, 17 Januari 2020 10:04 WIB

Tren Rambut Pendek Bakal Hits di 2020, Berani Coba?

Editor: Ferro Maulana

Tren rambut pendek diprediksi bakal Hits di 2020 (Foto: Dok Net)

PMJ - Selain fasyen, untuk bisa tampil beda salah satunya melalui potongan rambut. Tampilan rambut yang akan tren pada 2020 diprediksi bakal lebih pendek, rapi, namun tetap terlihat elegan.

Seperti dilansir laman Elite Daily, Jumat (17/1/2020), berikut sejumlah model gaya rambut yang bisa kamu coba biar nggak ketinggalan tren dan tampil hits.

1. Flipped-Up And Flipped-Under Ends

Sekilas model flipped-up and flipped-under ends ini terinspirasi era 60-an. Global Stylist dari produk perawatan rambut ternama, Justin Marjan menyebut model rambut ini akan semakin banyak terlihat di tahun 2020.

Marjan menyarankan untuk menggunakan curling iron. Pengaplikasian tren rambut flipped-under bisa pakai catokan dan dibentuk melengkung ke arah dalam, sedangkan untuk model flipped-up arahkan catokan ke luar.

2. Polished Pixies

Brand Ambassador Garnier, Millie Morales mengatakan polished pixies akan menjadi tren pada 2020. Model rambut ini tidak memerlukan flat iron untuk tampilan pixie yang sleek.

Untuk membuat model polished pixies yang sempurna, Morales merekomendasikan untuk merapikan tatanan rambut tersebut dengan menggunakan sisir bulat sehingga memberikan tampilan yang halus.

3. Rambut Bob dengan Poni

Marjan dan Direktur Artistik Glamsquad, Giovanni Vaccaro setuju model rambut dengan poni tetap menjadi tren 2020 adalah model bob dengan curtain bangs. Poni dengan belahan tengah dan membingkai wajah cocok untuk semua jenis dan tekstur rambut.

Pada gaya tertentu, poni tirai dengan bob akan memiliki sorotan besar. Tidak seperti poni tumpul yang dipotong lurus di dahi, poni tirai dibelah di tengah, lebih panjang di samping, dan memiliki ujung tipis untuk membingkai wajah.(Hdi)

BERITA TERKAIT