test

News

Rabu, 25 November 2020 14:15 WIB

Penangkapan Menteri KKP, Jokowi: “Kita Hormati Proses Hukum di KPK”

Editor: Ferro Maulana

Presiden Joko Widodo. (Foto: Instagram Jokowi)

PMJ -  Presiden Joko Widodo akhirnya angkat bicara berkenaan penangkapan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Menurut Kepala Negara, pemerintah menghormati proses hukum terhadap pejabat negara yang saat ini tengah berjalan di KPK.

"Kita menghormati proses hukum yang tengah berjalan di KPK. Saya percaya KPK bekerja transparan, terbuka, dan profesional," tutur Presiden di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (25/11/2020).

Presiden menegaskan pemerintah terus dan selalu mendukung langkah pencegahan dan pemberantasan korupsi di Indonesia. "Pemerintah konsisten mendukung upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi," tandasnya.

Diberitakan sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Bandara Soekarno Hatta, Rabu (25/11/2020) dini hari. Ia ditangkap terkait dugaan ekspor benih lobster.

"Iya betul (ditangkap). Terkait ekspor benur," ungkap Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Nurul Ghufron saat dikonfirmasi.(Fer/Hdi)

BERITA TERKAIT