test

Olahraga

Jumat, 4 Desember 2020 08:08 WIB

Pendapatan Turun Drastis 38,1 Juta Euro, Real Madrid Terancam Bangkrut?

Editor: Ferro Maulana

Skuad Real Madrid. (Foto: PMJ/ Dok Net)

PMJ NEWS -  Real Madrid baru saja mengumumkan laporan keuangannya di sepanjang tahun 2020, pada Rabu (2/12/2020) waktu setempat.

Berdasarkan laporan Wionnews, Madrid hanya memperoleh profit sebesar 313 juta euro. Namun demikian, angka tersebut turun 38,1 juta euro pada periode yang sama tahun lalu.

Padahal, Los Blancos mencanangkan pendapatan sebesar 617 juta euro walaupun saat ini terjadi pandemi Covid-19 di seluruh dunia. 

“Klub mempertahankan situasi dengan ekuitas di angka 533 juta euro dengan pendapatan 125 juta euro pada akhir Juni lalu. Pada akhir 2020, klub mendapatkan keuntungan di angka 617 juta euro,”  tulis pernyataan resmi Madrid.

Selain itu, mereka juga menyebutkan jika berbagai divisi Real Madrid seperti tim sepakbola, basket, dan semua jajaran eksekutif dan lainnya mendapatkan potongan sebesar 10 persen dari pendapatan mereka.

Sementara itu, rival abadi Real Madrid, Barcelona mengumumkan jika pendapatan mereka turun 203 juta euro. Bahkan pada periode yang sama, mereka kehilangan 97 juta euro.

BERITA TERKAIT