test

News

Kamis, 15 Juli 2021 17:35 WIB

Menlu Pastikan Vaksin Moderna Tiba Hari Ini di Indonesia

Editor: Hadi Ismanto

Menteri Luar Negeri, Retno LP Marsudi. (Foto: PMJ News/YouTube Setpres).

PMJ NEWS - Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno L Marsudi memastikan Indonesia akan menerima kedatangan vaksin Moderna sebanyak 1,5 juta dosis. Vaksin tersebut tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Kamis (15/7/2021).

Kedatangan vaksin Covid-19 ini merupakan bentuk dukungan kerja sama internasional pemerintah Amerika Serikat melalui jalur multilateral COVAX facility.

Dengan adanya tambahan vaksin bantuan ini, maka total sumbangan atau dose sharing vaksin Moderna kepada Indonesia berjumlah total 4.500.160 dosis.

"Atas nama pemerintah Indonesia saya ingin mengucapkan terima kasih dan penghargaan pada pemerintah AS yang telah berbagi dosis kepada Indonesia melalui COVAX facility," jelas Menlu Retno dalam konferensi pers virtual.

Vaksin Moderna ini nantinya akan digunakan pemerintah untuk program vaksinasi ketiga atau suntikan booster bagi tenaga kesehatan.Sehingga mengurangi risiko penularan, terlebih dengan meluasnya varian delta.

Program vaksinasi ketiga bagi nakes ini dimulai pekan ini dan menyasar 1,47 juta tenaga kesehatan. Vaksinasi ketiga hanya diberikan untuk tenaga kesehatan karena keterbatasan jumlah vaksin yang tersedia.

BERITA TERKAIT