test

Suara Pilkada

Sabtu, 2 Oktober 2021 18:13 WIB

Hiburan Musik dan Budaya Ramaikan Pembukaan PON XX Papua

Editor: Hadi Ismanto

Penyanyi Edo Kondologit meramaikan pembukaan PON XX Papua. (Foto: PMJ News/Polri TV).

PMJ NEWS - Penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua dibuka secara resmi di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua, Sabtu (2/10/2021). Rangkaian acara pembukaan ajang multievent ini berlangsung mulai 19.00 WIT.

Sesuai agenda, pembukaan secara resmi dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kepala Negara akan memberikan sambutan sekaligus membuka pesta olahraga itu mulai 19.51 WIT.

Seperti dipantau dari Siaran Langsung Polri TV, acara pembukaan dimeriahkan hiburan musik, parade atlet, penampilan budaya, hingga penyalaan kembang api. Sejumlah artis juga akan meramaikan opening seremoni PON XX Papua.

Sederet artis ternama yang bakal tampil di antaranya Raffi Ahmad, Tulus, Ruth Sahanaya, Edo Kondologit, Trio Papua, Michael Jakarimilena, dan Albert Fakdawer.

Sebagai informasi, PON XX Papua akan berlangsung hingga 15 Oktober 2021. Sebanyak 6.442 atlet akan bersaing memperebutkan medali dalam PON kali ini. Jawa Barat merupakan juara bertahan.

BERITA TERKAIT