test

Hukrim

Minggu, 17 Oktober 2021 15:36 WIB

Polisi Bekuk Dua Bajing Loncat yang Curi Muatan Truk di Cakung

Editor: Hadi Ismanto

Seorang warga merekam aksi bajing loncat yang melakukan pencurian di wilayah Cakung, Jakarta Timur. (Foto: PMJ News/Instagram @merekamjakarta).

PMJ NEWS - Polisi menangkap dua tersangka bajing loncat yang melakukan pencurian muatan kendaraan di Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur. Aksi pencurian yang dilakukan pelaku sempat viral di media sosial.

"(Sudah ditangkap dua) satu orang lagi masih DPO (daftar pencarian orang)," ujar Kapolsek Cakung, Kompol Satria Darma saat dikonformasi, Minggu (17/10/2021).

Kendati begitu, Kapolsek Satria tidak menjelaskan secara rinci penangkapan kedua tersangka. Ia hanya menyebut para pelaku diamakan di daerah Cakung.

"Besok akan dirilis," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, polisi tengah melakukan pengejaran terhadap bajing loncat yang beraksi di Jalan Raya Bekasi, tepat seberang Pasar Cakung, Jakarta Timur. Aksi mereka sempat terekam kamera dan viral di media sosial.

"Tim lapangan dari Unit Reskrim langsung mengejar pelaku. Karena memang sudah beberapa kali kita tangani dan juga kita ingin lihat adakah hubungan dari peristiwa lalu dan sekarang," jelas Kapolsek Cakung, Kompol Satria Darma saat dikonfirmasi, Jumat (15/10/2021).

Satria menjelaskan, kejadian ini sudah beberapa kali terjadi dan telah ditangani. Pihaknya pun tengah menelusuri adakah hubungan dari peristiwa lalu dan sekarang.

"Kami belum tahu (komplotan atau tidak), tapi dari kemarin yang kami tangani memang orang yang bekerjasama melakukan hal tersebut," tukasnya.

BERITA TERKAIT