test

News

Selasa, 16 November 2021 11:05 WIB

Total Jumlah Anggota Polwan 24.722 Personel, Tiga Orang Berpangkat Jenderal

Editor: Fitriawan Ginting

Penulis: Yeni Lestari

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan pin emas kepada anggota Polwan yang berprestasi. (Foto: PMJ News/YouTube Divisi Humas Polri).

PMJ NEWS - Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Ahmad Ramadhan menyampaikan data terbaru dari Staf SDM Polri terkait dengan jumlah personel polisi wanita (polwan). Dalam dua tahun terakhir, total polisi wanita di institusi Polri mencapai 24.722 personel.

"Berdasarkan data yang dihimpun dari Staf SDM Polri, selama dua tahun terakhir yakni 2019-2021 jumlah polwan atau polisi wanita sekarang berjumlah 24.722 personel,"  kata Ramadhan kepada wartawan, Selasa (16/11/2021).

Data tersebut disampaikan untuk menanggapi pernyataan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati yang menyebut jumlah personel wanita tak sebanding dengan keseluruhan anggota Polri, yakni hanya 5 persen.

"Dari total tersebut, 3 personel kini berpangkat Brigadir Jenderal (Brigjen), 1.477 personel berpangkat Perwira Menengah, 3.412 berpangkat Pama atau Perwira Pertama, serta 19.830 personel berpangkat Bintara," lanjutnya.

Ramadhan melanjutkan, pihaknya akan meningkatkan kuantitas atau jumlah polwan serta pembinaan agar nantinya bisa menduduki posisi pimpinan di tubuh Polri.

Langkah tersebut sebagai jawaban atas pernyataan Sri Mulyani terkait sedikitnya polisi wanita yang menduduki posisi pimpinan di Polri.

"Dari segi pembinaan karir juga, kita memberikan kesempatan untuk polwan agar bisa menempati jabatan strategis yang ada di organisasi sesuai dengan kompetensinya. Bahkan, saat ini tiga Brigjen di Polri, tengah menduduki jabatan sebagai Wakapolda serta PJU Mabes Polri," terang Ramadhan.

BERITA TERKAIT