test

Regional

Senin, 21 Februari 2022 11:50 WIB

Angin Puting Beliung Terjang Dua Desa di Bayuwangi, 51 Bangunan Rusak

Editor: Ferro Maulana

Angin puting beliung. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  Angin puting beliung menerjang dua desa di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Masyarakat setempat yang merupakan korban panik dan teriak histeris, Minggu (20/2/2022).

Kedua desa yang mendapatkan musibah itu antara lain, Desa Yosomulyo dan Desa Gambiran, Kecamatan Gambiran.

Untuk diketahui, angin puting beliung datang, hujan lebat disertai angin kencang melanda wilayah di dua desa itu, sampai sebanyak 51 bangunan rusak. Bahkan beberapa pohon tumbang diterjang angin.

Kapolsek Gambiran AKP Setiyo Widodo menjelaskan angin kencang tersebut terjadi sekira pukul 15.00 WIB.

"Arah angin berputar dari barat ke timur menerjang pemukiman rumah penduduk Dusun Krajan 1 dan Dusun Krajan 2 Desa Yosomulyo," tuturnya.

Usai angin puting beliung, warga gotong royong memperbaiki sebagian rumah yang rusak. Beruntung, angin puting beliung di dua desa ini tak memakan korban jiwa. Tetapi, warga mengalami kerugian mencapai puluhan jutaan rupiah.

BERITA TERKAIT