test

News

Minggu, 24 April 2022 08:01 WIB

Pemudik Mulai Berdatangan di Pelabuhan Merak Banten

Editor: Ferro Maulana

Pelabuhan Merak Banten. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  Pemudik mulai berdatangan di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, pada Minggu (24/4/2022) dini hari.

Para pemudik beralasan pulang kampung lebih awal, agar tidak berdesak-desakan sekaligus menghindari kemacetan di jalan.

Seperti, salah seorang pemudik asal Tangerang Hadi dengan tujuan Lampung Tengah, memilih mudik jauh hari sebelum Idul Fitri 1443 H.

Tujuannya, agar istri dan kedua anaknya yang masih kecil lebih nyaman di perjalanan. Mereka mengaku sudah rindu kampung halaman lantaran tidak mudik sejak tiga tahun lalu.

"Dari Tangerang mau ke Lampung Tengah. Kita bawa anak kecil, saya nambah cuti. Di kampung halaman paling sampai tanggal 7 Mei. Sudah lama nggak pulang, sudah tiga tahun," jelasnya kepada wartawan.

Sebagai informasi, data yang dikirimkan PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Merak, sejak 01 April 2022, sudah ada 528.959 penumpang yang menyeberang dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni.

Selanjutnya, 9.623 unit motor, 52.508 mobil, 4.923 bus dan ada 77.675 truk.

BERITA TERKAIT