test

News

Jumat, 1 Juli 2022 19:28 WIB

Kasus Covid-19 Naik Lagi, Wapres: Penggunaan Masker Bakal Diperketat

Editor: Hadi Ismanto

Wakil Presiden, Ma'ruf Amin saat melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Tengah. (Foto: PMJ News/Instagram @kyai_mafufamin)

PMJ NEWS - Wakil Presiden (Wapres), Ma'ruf Amin menyebut aturan penggunaan masker akan kembali diperketat, termasuk di luar ruangan. Hal ini menyikapi kenaikan kasus positif Covid-19 dalam periode belakangan ini.

"Kalau masker, protokol kesehatan tetap kita ketatkan, masker terutama ya, ada kenaikan terpaksa masker harus dipakai lagi. Jadi kelonggaran itu kita tarik dulu sampai nanti situasinya memungkinkan baru kita buka lagi," ungkap Ma'ruf di Mataram, Nusa Tenggara Timur, Jumat (1/7/2022).

Ma'ruf memastikan pemerintah tentu memiliki pertimbangan terkait naik turunnya level kewaspadaaan atas penyebaran Covid-19. Aturan ini tentu dapat mempengaruhi mobilitas warga setempat.

"Tapi kita berusaha jangan sampai bisa terjadi kenaikan yang sampai levelnya menjadi naik. Karena tidak ingin mengurangi mobilitas masyarakat, sebab itu berpengaruh pada perkembangan ekonomi kita yang sudah baik-baik ini," tuturnya.

Selain pengetatan protokol kesehatan, lanjut Ma'ruf untuk menekan kasus penyebaran Covid-19 pemerintah akan menggencarkan vaksinasi. Dia menilai langkah ini sebagai bagian dari pencegahan.

"Karena itu bagaimana kita mengendalikan, itu yang kita coba atasi melalui kembali vaksinasinya digencarkan, mungkin ada sudah mulai melemah ya kita vaksinasi kembali supaya memiliki kekebalan," tukasnya.

BERITA TERKAIT