test

Hukrim

Selasa, 4 April 2023 16:03 WIB

Polisi Dalami Kasus Curanmor di Bekasi yang Kepergok Hingga Todongkan Senpi

Editor: Hadi Ismanto

Ilustrasi kasus pencurian sepeda motor. (Foto: PMJ News/Hadi)

PMJ NEWS - Komplotan pencuri sepeda motor menyatroni sebuah ruko di Jalan Kranggan, Jatisampurna, Kota Bekasi. Namun, nahas para pelaku kepergok korban saat akan melancarkan aksinya.

Lantaran ketahuan pemiliknya, para pelaku menodongkan benda yang diduga senjata api (senpi). Peristiwa tersebut viral setelah rekaman CCTV beredar luas di media sosial.

"Belum sempat mencuri apa-apa baru mau masuk, langsung ditegur, terus melarikan diri sambil mengacungkan benda mirip senpi," ungkap Kanit Reskrim Jatisampurna, Iptu Joko Raharjo saat dikonfirmasi, Selasa (4/4/2023).

Lebih lanjut Joko menjelaskan pihaknya masih mendalami kasus percobaan pencurian ini. Salah satunya mencari tahu keaslian benda yang diduga senpi tersebut.

"Belum bisa dipastikan (senpi asli). Enggak menembak kan," ujarnya.

Menurut Joko, sejauh ini belum ada pihak korban yang melaporkan kejadian ini. Namun demikian, polisi tetap melakukan penyelidikan untuk mengungkap komplotan maling tersebut.

"Kita sisir CCTV yang ada di sekitar TKP. Pasti kita selidiki cari tahu pemiliknya siapa," tukasnya.

BERITA TERKAIT