test

News

Kamis, 13 April 2023 14:02 WIB

Resmikan Hunian Milenial di Depok, Jokowi: JIka Membeli Bonusnya Kereta Api

Editor: Hadi Ismanto

Presiden Jokowi meresmikan hunian milenial untuk Indonesia di Kota Depok. (Foto: PMJ News/YouTube Setpres)

PMJ NEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan hunian milenial untuk Indonesia di Kota Depok, Jawa Barat. Kepala Negara mengapresiasi hunian ini karena mengusung konsep pembangunan berorientasi transit (transit oriented development/TOD).

"Saya sangat menghargai ide besar dan dilaksanakan. Bukan hanya ide tapi dilaksanakan di lapangan," ujar Jokowi saat peresmian hunian milenial di daerah Margonda, Kota Depok, Kamis (13/4/2023).

"Pembangunan TOD-TOD baru, utamanya di kota-kota yang sudah macet di semua titik, dan hari ini kita lihat, ini gagasan Menteri Erick Thohir, kita apresiasi," sambungnya.

Jokowi menilai konsep hunian TOD ini sangat bagus. Apalagi, lanjut dia, ditunjang dengan unit yang kekinian dan fasilitas yang lengkap, terutama kebutuhan transportasi seperti kereta rel listrik (KRL)

"Dan yang paling penting ini disiapkan untuk hunian milenial, yang kalau mereka beli bonusnya dapat kereta api. Bangun tidur, mandi, langsung lompat sudah masuk ke KRL, ke kereta api ke mana-mana pun bisa," terangnya.

Presiden juga meminta konsep TOD terus dikembangkan. Hal ini dimaksudkan agar masyarakat tidak tergantung dengan kendaraan pribadi, sehingga kemacetan dapat berkurang.

"Saya tadi sudah perintahkan, dibangun tak hanya di Jakarta dan sekitarnya saja. Tapi juga pembangunan di kota-kota yang sudah mengalami kemacetan harus, pembangunan TOD-TOD seperti ini harus," tukasnya.

BERITA TERKAIT