test

News

Kamis, 11 Mei 2023 14:42 WIB

Penyidik Harus Efisiensi Tangani Perkara, Kapolda Metro Cerita Saat di KPK

Editor: Fitriawan Ginting

Penulis: Fajar Ramadhan

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto beri keterangan. (Foto: PMJ/Fajar).

PMJ NEWS - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto menginstruksikan para penyidik di jajarannya untuk bisa mengatur waktu dan juga perkara yang masuk dalam laporan polisi yang dibuat oleh masyarakat.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto kemudian menyampaikan momen ketika dirinya menjabat sebagai Deputi Penindakan di Komisi Pemberantasan Korupsi, di mana satu satuan tugas (satgas) bisa menangani banyak kasus perkara.

“Di KPK dulu itu bahwa satu satgas kasus carry over carry over banyak sekali,” ujar Karyoto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (11/5/2023).

Sehingga ia meminta kepada penyidik di jajaran Polda Metro Jaya untuk bisa mengatur waktu dan perkara dengan baik sehingga bisa menangani perkara dengan efisien.

“Dan kami juga tekankan pada penyidik untuk bisa memanage waktu dengan baik, memanage perkara dengan baik, sehingga dalam waktu tertentu ya kita akan efisien bisa menyelesaikan perkara-perkara yang ditangani,” jelasnya.

BERITA TERKAIT