test

Fokus

Sabtu, 20 Mei 2023 19:30 WIB

Keberhasilan Timnas Indonesia U-22 Tuntaskan 'Puasa' Medali Emas

Editor: Ferro Maulana

Euforia pawai arak-arakkan Timnas Indonesia. (Foto: Instagram PSSI)

PMJ NEWS -  Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo menuturkan keberhasilan Timnas Indonesia U-22 yang meraih medali emas saat melawan Thailand pada laga final SEA Games 2023 di Stadion Olympic, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023) malam tidak terlepas dari peran Menpora sebelum dirinya yakni Zainudin Amali.

Menurut Dito, prestasi yang diraih tersebut tidak lain sebagai sebuah warisan dari seniornya yang kini menjadi Wakil Ketua Umum PSSI.

"Ya ini bagian apa yang ditinggalkan pak Zainudin Amali (sebagai Menpora sebelumnya). Jadi ini memang peninggalan yang bersejarah, dan saya hanya meneruskan dari senior saya," ungkap Dito Ariotedjo saat konferensi pers usai menyaksikan pertandingan final SEA Games 2023 Timnas Indonesia U-22 melawan Thailand di di Stadion Olympic, Phnom Penh.

Menpora melanjutkan, hal itu menujukan ada kolaborasi dan kerja sama yang baik antara pemerintah dalam hal ini Kemenpora dan PSSI sebagai federasi olahraga sepakbola serta KONI dan KOI atau NOC Indonesia.

Selebrasi pemain Timnas Indonesia saat melesakkan gol ke gawang Vietnam. (Foto: Instagram PSSI)
Selebrasi pemain Timnas Indonesia saat melesakkan gol ke gawang Vietnam. (Foto: Instagram PSSI)

"Jadi ini saya rasa memang kolaborasi di antara Kemenpora, federasi (PSSI), dan juga KONI dan KOI. Ini kerja sama yang saya rasa bila ditingkatkan dan diteruskan Indonesia bisa menembus dunia lebih banyak," jelasnya.

Menteri termuda di Kabinet Indonesia Maju mengaku sejak awal dirinya menjadi Menpora sudah meyakini bahwa dibawah kepemimpinan Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Wakil Ketua Umum Zainudin Amali, dan Ratu Tisha Destria.

Ia kembali mnegatakan, hasil medali emas SEA Games kali ini setelah penantian 32 tahun merupakan bukti omongannya waktu itu menjadi fakta.

"Sepakbola, pertama saya dilantik jadi menteri, saya sudah sampaikan, PSSI di tangan yang benar, pak Erick dan pak Zainudin Amali serta Rau Tisha. Jadi ini hasil buktinya omongan saya bukan omongan klaim atau politis tapi fakta,” tandansya.

Menang Atas Thailand

Timnas Indonesia U-22 menuntaskan dahaga gelar selama lebih dari tiga dekade setelah menghajar Thailand pada laga final SEA Games 2023 di Stadion Olympic, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023) malam.

Final sepakbola: Timnas Indonesia 5-2 Thailand. (Foto: Instagram PSSI).
Final sepakbola: Timnas Indonesia 5-2 Thailand. (Foto: Instagram PSSI).

Pertarungan panas skuad junior Garuda dan Gajah Perang berlangsung alot. Indonesia sempat unggul 2-0 lebih dulu melalui brace Ramadhan Sananta pada babak pertama.

Thailand kemudian melesakkan gol balasan pada babak kedua lewat Anan Yodsangwal dan sebuah gol pada detik akhir waktu normal oleh Yotsakon Burapha.

Pada masa extra time, Indonesia kemudian mencetak tiga gol dari pemain berbeda yakni Irfan Jauhari, Fajar Fathur Rahman, dan Beckham Putra Nugraha.

Keberhasilan menjadi juara SEA Games di era Rizky Ridho dan kawan-kawan merupakan kesuksesan Indonesia untuk kali ketiga di cabang olahraga sepak bola pada pesta olahraga Asia Tenggara.

Timnas Indonesia. (Foto: Instagram PSSI)
Timnas Indonesia. (Foto: Instagram PSSI)

Kesuksean pertama diraih pada SEA Games 1987. Medali emas sepak bola sempat lepas pada dua tahun berselang. Baru pada SEA Games 1991, Timnas Indonesia kembali meraih prestasi tertinggi.

Usai keberhasilan yang ditorehkan pemain-pemain seperti Robby Darwis, Rochy Putiray, dan Widodo Cahyono Putro, Indonesia tak pernah lagi menjadi juara cabor sepak bola di SEA Games.

Empat kesempatan meraih emas gagal diwujudkan, yakni ketika Indonesia masuk final pada 1997, 2011, 2013, dan 2019. Indonesia harus menunggu selama 32 tahun untuk bisa merasakan kembali menjejak podium tertinggi di SEA Games 2023.

Mengoleksi tiga gelar di SEA Games, Indonesia kini menyamai catatan Vietnam yang lebih dulu merasakan gelar juara SEA Games sebanyak tiga kali. Thailand merupakan penguasa SEA Games dengan 16 gelar, disusul Malaysia sebanyak enam gelar, dan Myanmar yang memiliki lima gelar.

Kunci Sukses Timnas

Keberhasilan Timnas Indonesia U-22 menyabet emas di SEA Games 2023 bukan kebetulan. Materi pemain dan strategi tepat tim pelatih akhirnya mampu menuntaskan dahaga emas yang sudah berlangsung 32 tahun.

Pengamat sepak bola Muhammad Yusuf Kurniawan megungkapkan, kalau sejak babak penyisihan, pelatih kepala Indra Sjafri sudah menyiapkan pasukannya untuk tampil di final. Salah satu strategi yang menurutnya tepat merupakan rotasi pemain yang akhirnya membuat tenaga para pemain tetap prima hingga laga puncak.

”Kalau kita lihat, coach Indra sejak awal penyisihan banyak mencoba-coba pemain. Selain mencari bentuk terbaik, langkah ini juga tepat dalam menjaga kebugaran para pemain,” ujar Yusuf kepada wartawan.

”Melawan Kamboja, coach Indra juga menurunkan pemain lapis dua. Dan hasilnya Indonesia bisa mengalahkan Vietnam di semifinal dan Thailand di final,” jelasnya.

Kirab atlet SEA Games dan Timnas Indonesia. (Foto: PMJ News)
Kirab atlet SEA Games dan Timnas Indonesia. (Foto: PMJ News)

“Dan kedua kemenangan ini diraih dengan cara yang dramatis. Jadi kemenangan Indonesia saya pikir memang bukan sebuah kebetulan,” urainya melanjutkan.

Serunya Pawai Arak-arakan Timnas Indonesia

Pawai Arak-arakan Timnas Indonesia juara SEA Games 2023 resmi berangkat dari Kemenpora di Jalan Pemuda, Senayan pada Jumat (19/5/2023) pagi diiringi ribuan suporter.

Kawasan Senayan, Jakarta sudah ramai sejak pukul tujuh pagi. Perlahan tapi pasti jumlah masyarakat yang hadir untuk mengikuti kirab medali emas ini semakin banyak seiring berjalannya waktu.

Di wilayah Kemenpora dan sekitarnya, tak kurang dari seribu orang siap mengikuti pawai. Mereka mengenakan seragam Timnas dan pernak perniknya.

Pengamanan arak-arakan atlet SEA Games dan Timnas Indonesia oleh jajaran Polres Jakpus. (Foto: PMJ News)
Pengamanan arak-arakan atlet SEA Games dan Timnas Indonesia oleh jajaran Polres Jakpus. (Foto: PMJ News)

Bedanya tidak ada yel-yel khas suporter tim sepak bola, seperti dilakukan pada Kamis (18/5/2023) malam. Masyarakat menanti arak-arakan dengan tenang dan tertib. Mereka sangat antusias.

Rombongan Timnas Indonesia U-22 yang meraih medali emas cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023 tiba di Kemenpora pukul 07.27 WIB. Garuda Muda menumpas bus Trans Jakarta dengan atap terbuka.

Terlihat dalam rombongan arak-arakan tersebut semua skuad Timnas bersama para pelatih dan ofisial. Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan perwakilan anggota Komite Eksekutif turut hadir di atas bus menyapa para suporter.

Kedatangan rombongan Timnas ini disambut suporter dengan yel-yel dan nyanyian. Seakan tersihir dengan atmosfer yang ada, para pemain ikut riuh bernyanyi sambil berjoget dan berjingkrak.

Dalam konvoi itu skuad Timnas Indonesia U-22 mengenakan jersey hitam dengan lambang Tim Indonesia di dada. Ada pula yang mengenakan jaket merah hitam kontingen Indonesia untuk SEA Games 2023. (Dari berbagai sumber).

 

BERITA TERKAIT