logo-pmjnews.com

test

Hukrim

Minggu, 11 Juni 2023 11:04 WIB

Sempat Viral, Polisi Tangkap Sembilan Pelaku Penyerangan Warga di Tangsel

Editor: Hadi Ismanto

Kasie Humas Polres Tangerang Selatan, Ipda Galih Dwi Nurmantyo saat memberikan keterangan pers. (Foto: PMJ News/DIvhumas Polri)
Kasie Humas Polres Tangerang Selatan, Ipda Galih Dwi Nurmantyo saat memberikan keterangan pers. (Foto: PMJ News/DIvhumas Polri)

PMJ NEWS - Polisi mengamankan sembilan pelaku penyerangan warga di Jalan Na'in Jurang Mangu Timur, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan. Peristiwa ini sempat viral di media sosial.

Kasie Humas Polres Tangerang Selatan, Ipda Galih Dwi Nurmantyo mengatakan para pelaku ditangkap Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Tangsel dan Polsek Pondok Aren.

"Tim opsnal gabungan Sat Reskrim Polres Tangsel bersama Unit Reskrim Polsek Pondok Aren berhasil mengamankan sembilan orang terduga pelaku penyerangan terhadap warga di Jurangmangu Timur," ungkap Ipda Galih yang dikutip pada (11/6/2023).

Menurut Galih, penangkapan para pelaku penyerangan dilakukan setelah polisi menggelar olah TKP. Selain itu, pihaknya juga memeriksa rekaman CCTV dan meminta keterangan sejumlah saksi.

"Berbekal hasil rekaman CCTV dan keterangan saksi-saksi warga disekitar TKP, Tim Opsnal Gabungan berhasil mengidentifikasi para pelaku penyerangan tersebut," tuturnya.

Di samping menangkap sembilan pelaku, lanjut Galih, pihak kepolisian juga menyita sejumlah barang bukti berupa dua bilah senjata tajam jenis celurit dan samurai. Saat ini, mereka tengah menjalani pemeriksaan di Polsek Pondok Aren.

"Tim Opsnal Gabungan berhasil mengamankan sembilan terduga pelaku penyerangan beserta barang bukti dua sajam. Kini diamankan ke Polsek Pondok Aren guna proses pemeriksaan secara mendalam untuk mengetahui para pelaku lainnya," terangnya.

BERITA TERKAIT