test

News

Rabu, 21 Juni 2023 16:24 WIB

Permudah Masyarakat, PT KAI Terapkan Teknologi Face Recognition

Editor: Ferro Maulana

Teknologi Face Recognition Boarding Gate di Stasiun Gambir. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS -  PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah menggunakan teknologi pengenalan wajah (face recognition).

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan digitalisasi terhadap sektor pelayanan publik adalah sebuah keniscayaan.

Menuurtnya, Kementerian Perhubungan berupaya menerapkan digitalisasi tersebut pada seluruh aspek. Antara lain, pada perizinan dan pelayanan angkutan massal.

Masih dari keterangannya, penerapan digitalisasi perizinan yang dilakukan di sektor perhubungan, dapat mempersingkat alur birokrasi. Hal tersebut bakal berimbas pada akselerasi dan efisiensi pelayanan tersebut.

Sedangkan, digitalisasi pelayanan angkutan massal juga akan semakin mempermudah masyarakat pengguna jasa angkutan massal. 

Ia memberikan contoh, saat ini PT Kereta Api Indonesia telah menerapkan, teknologi pengenalan wajah (face recognition) pada saat membeli tiket dan melakukan konfirmasi perjalanan saat boarding.

“PT KAI saat ini sudah memakai face recognition. Sehingga makin cepat dan memudahkan pengguna jasa kereta api,” tuturnya, dalam keterangan resminya, Selasa (20/6/2023).

BERITA TERKAIT