test

Hukrim

Selasa, 22 Agustus 2023 15:23 WIB

Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswa UI, Polisi: Tersangka Peragakan 50 Adegan

Editor: Hadi Ismanto

Tersangka Altafasalya Ardnika Basya hadir di proses rekonstruksi kasus pembunuhan mahasiswa UI. (Foto: PMJ News)

PMJ NEWS - Polres Metro Depok menggelar rekonstruksi atau reka adegan kasus pembunuhan mahasiswa Universitas Indonesia (UI), Muhammad Naufal Zidan (19) oleh seniornya, Altafasalya Ardnika Basya (23).

Proses reka adegan tersebut berlangsung pada Selasa (22/8/2023), di rumah kos kawasan Jalan Palakali, Kukusan, Beji, Kota Depok, yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP).

Wakil Kasat Reskrim Polres Metro Depok, AKP Nirwan Pohan mengatakan dalam proses rekonstruksi tersangka Altaf memperagakan sebanyak 50 adegan sesuai keterangannya.

"Rekonstruksi berjalan lancar, dan tersangka melaksanakan beberapa adegan sesuai dengan apa yang dia lakukan dan rekonstruksi berjalan sebanyak 50 adegan," ungkap AKP Nirwan Pohan kepada wartawan, Selasa (22/8/2023).

Lebih lanjut Nirwan menjelaskan, reka adegan yang diperagakan tersangka Altaf sesuai dengan berita acara pemeriksaan (BAP). Ini sebagai kelengkapan berkas untuk segera dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU).

"Rekonstruksi ini adalah satu hal untuk memenuhi kelengkapan berkas, dan dalam waktu segera mungkin akan kami limpahkan berkasnya ke JPU. Iya (adegan dalam rekonstruksi) singkron ya sesuai (BAP)," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, mahasiswa Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia (FIB UI) ditemukan tak bernyawa dalam kondisi terbungkus plastik di salah satu rumah kos kawasan Kukusan, Beji, Kota Depok.

Wakil Kasat Reskrim Polres Metro Depok, AKP Nirwan Pohan mengatakan korban diketahui berinsial MNZ (19). Jasadnya ditemukan pada Jumat (4/8/2023) sekitar pukul 10.00 WIB.

Menurut Nirwan, polisi menduga korban MNZ dibunuh seniornya yang berinisial AAB (23) pada Rabu (2/8) sekitar magrib. Pelaku saat ini masih diperiksa penyidik Polrestro Depok.

"Korban adik kelas pelaku dan memang berteman saling mengenal. (Pelaku) lagi pemeriksaan intensif, di TKP juga ada barang-barang yang diambil pelaku," ujar Nirwan Pohan kepada wartawan beberapa waktu lalu.

BERITA TERKAIT