test

Hukrim

Kamis, 12 Desember 2019 12:08 WIB

Dugaan Pelecehan Direktur ke Pramugari Garuda Indonesia, Erick Thohir Angkat Bicara

Editor: Fitriawan Ginting

Menteri BUMN, Erick Thohir saat Bongkar kasus Harley Davidson di Garuda Indonesia. (IG smindrawati)

PMJ- Kasus penyelundupan Harley Davidson oleh Direktur Garuda Indonesia terus berkembang ke ranah lainnya. Muncul dugaan adanya pelecehan dan juga perselingkuhan di tingkat direktur kepada pramugari cantik maskapai milik BUMN tersebut.

Salah satunya kicauan akun @geeembok membuat heboh jagad maya yang diposting pada 10 Desember pukul 19.15 WIB. "Kasihan sama pramugari yang sudah tersiksa dan dibungkam untuk tidak bersuara sama kelakuan direktur-direktur VP yang berjad," tulis akun @digeeembok.

Akun media sosial @digeeembok tersebut langsung dilaporkan ke polisi lantaran menuding Vice President Cabin Crew PT Garuda Indonesia Roni Eka Mirsa sebagai germo pramugari Garuda Indonesia.

Menteri BUMN Erick Thohir langsung angkat bicara terkait isu skandal tersebut. Ia akan akan menindak tegas para pejabat di Garuda Indonesia yang melakukan pelecehan seksual terhadap pegawai perempuan. Namun, ia menjelaskan bahwa dugaan masalah pelecehan seksual ini ranah kepolisian.

"Gini lah, kalau amoral seperti itu kan pasti nanti prosesnya nanti bukan di saya, tapi itu mungkin hukum yang lain, yaitu mungkin di kepolisian," kata Erick di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, kemarin.

"Kita ke depan saya rasa nanti awal tahun, kita juga akan memastikan (pencegahan) seksual harrasment kepada pegawai perempuan di BUMN itu, harus benar-benar kita tingkatkan," sambung Erick. (Gtg-03).

BERITA TERKAIT