test

News

Senin, 3 Juli 2023 21:04 WIB

Prosesi Lepas Wakapolri, Kapolri: Terima Kasih Pak Gatot

Editor: Hadi Ismanto

Penulis: Fajar Ramadhan

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo secara simbolis melepas jabatan Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono kepada Komjen Pol Agus Andrianto. (Foto: PMJ News/Fajar

PMJ NEWS - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo secara simbolis melepas jabatan Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono kepada Komjen Pol Agus Andrianto hari ini Senin (3/7/2023).

Sigit mengatakan proses yang dilaksanakan di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Jakarta Selatan, membuat dirinya merasa campur aduk.

“Hari ini tuh kalau bahasa gaul jadi nano-nano ada sedihnya tapi semua jadi satu, tapi itulah kita yang sekarang,” ujar Sigit di STIK, Senin (3/7/2023).

Lebih lanjut, Sigit menyampaikan bahwa dirinya memiliki banyak dengan Gatot. Selain itu Gatot juga menyampaikan bahwa apa yang telah dicapai Gatot menjadi pekerjaan rumah untuk penggantinya.

“Tentunya kita semua harus solid dari atas sampai dengan bawah untuk mencapai apa yang jadi harapan publik dan bapak Presiden. Tentunya dalam kesempatan ini saya ucapkan terima kasih Pak Gatot banyak catatan yang beliau,” kata Sigit.

“Beliau betul-betul membantu arah mengawal Polri yang presisi. Beliau sangat detail. Kita tahu betul saat beliau lakukan anev, jangan sampai bohong karena akan dikejar. Beliau suka diranking. Sehingga kemudian terpacu sampai gimana ada kompetisi yang sehat, terima kasih Pak Gatot,” jelasnya.

BERITA TERKAIT