test

Kesehatan

Minggu, 21 Januari 2024 10:03 WIB

Dahsyat, Lima Daun Ini Ternyata Ampuh Turunkan Kolesterol

Editor: Hadi Ismanto

Kolesterol tinggi bisa ditandai dengan gejala sakit kepala bagian belakang. (Foto: Kolase PMJ News).

PMJ NEWS - Sejumlah studi menunjukkan beberapa jenis daun tumbuhan terbukti dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Manfaat itu diperoleh karena daun-daun itu mengandung senyawa seperti katekin, allicin hingga flavonoid.

Kandungan tersebut dapat meningkatkan kolesterol baik, sehingga membantu mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Pada dasarnya kolesterol tinggi dapat diwariskan. Namun, seringkali akibat dari pilihan gaya hidup yang tidak sehat.

Seperti dikutip dari laman Mayo Clinic, Minggu (21/1/2024), berikut daun yang cepat menurunkan kolesterol:

1. Daun Sirsak
Daun sirsak mengandung senyawa annonaceous acetogenins yang dapat memberikan manfaat untuk kesehatan jantung, termasuk mengurangi kadar kolesterol.

2. Daun Bawang Putih
Daun Bawang putih telah lama dianggap memiliki sifat penurun kolesterol. Senyawa allicin dalam bawang putih diyakini dapat membantu mengurangi kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik.

3. Daun Salam
Daun salam bisa meningkatkan kadar kolesterol baik dalam darah. Penelitian awal mengenai ini pernah dilakukan dan menunjukkan bahwa minum teh yang terbuat dari daun salam setiap hari selama 10 hari sedikit meningkatkan kadar kolesterol baik.

4. Daun Pandan
100 gram daun pandan mengandung air, protein, karbohidrat, lemak, dan banyak vitamin, seperti vitamin C, B1, B2, dan B3. Daun pandan juga mengandung mineral lainnya, seperti zat besi, fosfor, dan kalsium.

Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh jurusan Kesehatan Hewan dari Institut Pertanian Bogor (IPB), ditemukan sifat antikolesterol pada daun pandan.

5. Daun Pepaya
Daun Pepaya mengandung enzim papain dan serat, yang dapat membantu mengontrol kadar kolesterol.

BERITA TERKAIT